JAKARTA, iNews.id - Partai Demokrat klarifikasi tentang baliho Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) yang masih terlihat di sejumlah daerah. Baliho Ketua Umum Partai Demokrat itu bukan untuk kepentingan Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.
Kepala Badan Komunikasi Strategis (Bakomstra) DPP Partai Demokrat Herzaki Mahendra mengatakan, isi baliho tersebut menegaskan Demokrat konsisten sebagai partai nasionalis religius.
"Baliho yang masih ada saat ini bukan karena pilpres, tapi karena melawan begal politik KSP-nya Moeldoko Cs yang mengaku Ketua Umum Partai Demokrat secara ilegal," ujar Herzaky di Jakarta, Jumat (6/8/2021).
Dia menuturkan, baliho itu juga dibuat atas permintaan kader sebagai bentuk perlawanan mereka terhadap Moeldoko Cs.
"Kalau kami mempertahankan kedaulatan dan kehormatan kami dari pelaku begal politik Moeldoko Cs, apakah tidak boleh?" tuturnya.
Saat ini, kader Demokrat di seluruh Indonesia sedang fokus membantu masyarakat yang terdampak pandemi Covid-19. "Jadi, konsentrasi kader kami membantu rakyat," katanya.
Editor : Muhammad Rizky Permana
Artikel Terkait