Bintang Emon Sindir Fans NCT yang Mau Nuntut Safa Space Gegara Hina Renjun dan Jaemin

Laras Dwi Sasmita
Bintang Emon tanggapi perseteruan Safa dan Fans Member NCT. (Foto: celebrities.id/IG @bintangemon)

JAKARTA, iNews.id - Jagat media sosial khususnya Twitter dihebohkan dengan perseteruan seorang perempuan bernama Safa dengan fans NCT di Space Twitter. Isu ini pun tak hanya bergulir panas, namun sampai ingin dilaporkan ke polisi karena disebut telah menghina idolanya tersebut.

Komika Bintang Emon sebagai publik figur memberikan tanggapan yang mengejutkan soal hal tersebut.

Lewat akun Twitternya, dia tampak memposting sebuah video dengan menuliskan sebuah keterangan yang menyidir kasus tersebut. 

"Lucu bat sumpah kasus safa," tulis Bintang Emon, Kamis (19/5/2022). 

Dalam video tersebut Bintang Emon tampak memulainya dengan tertawa geli. Lalu kemudian dia melayangkan sindiran pedasnya terhadap tindakan fans NCT yang dinilai konyol.  

"Buat teman-teman yang usianya masih 20-an enggak usah insecure dalam menghadapi uang gaji dikit, belum lulus kuliah tenang," tutur Bintang Emon dalam video. 

"Ingat di luar sana ada orang berusia 29 tahun keluarganya anak pewira polisi dan dia mau nuntut orang karena ledekin artis korea," tuturnya. 

Video sindiran Bintang Emon ini pun menjadi trending di Twitter. Hingga berita ini dirilis video tersebut telah ditonton sebanyak 40 ribu dan disukai 20 ribu orang.

Sebagai informasi tambahan, perseteruan Safa dan fans member NCT, Renjun dan Jaemin itu berawal dari cuitan Safa tentang NCT yang dinilai kasar, dan menghina salah satu member NCT. 

Fans Renjun dan Jaemin kemudian meminta Safa mengunggah video permintaan maaf di atas materai, beserta tanda tangan orang tuanya.

Safa pun menolak karena merasa itu adalah hak privasinya, fans Renjun dan Jaemin pun bersikeras untuk melaporkan Safa ke pihak berwajib. 

Lalu ada seorang wanita 29 tahun yang mengaku sebagai aktivis HAM hingga membawa-bawa nama partai kuning untuk melaporkan Safa yang dinilai telah mencemari nama baik NCT dan bisa dipidanakan.

"Safa, saya ini perwakilan Na Jae Min dan Hwang Renjun, saya sudah panggil advokat saya untuk bawa kasus ini ke meja hijau. Jadi kamu jangan macam-macam. Saya enggak main-main, kamu paham gak, saya 29 tahun dan saya aktivis HAM, paham," kata seorang wanita dalam rekaman Space.

"Kamu lupa ya dosen saya ini dia kader Golkar, kamu kalau meragukan dosen saya, saya kasih handphone beliau, terus aku tau kamu anak polisi," katanya.

Editor : Eka Dian Syahputra

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network