get app
inews
Aa Text
Read Next : Malak Outlet Fried Chicken, Bang Jago Ini Ngamuk Gegara Tak Dikasih Ayam di Bekasi

Kisah Jusuf Manggabarani: Eks Wakapolri yang Kebal Senjata, Ditembak Malah Peluru Berjatuhan

Sabtu, 02 Juli 2022 | 12:10 WIB
header img
Mantan Wakapolri Jusuf Manggabarani (Foto: Okezone)

JAKARTA, iNews.id - Komjen (Purn) Jusuf Manggabarani adalah seorang perwira polisi yang serius dan dingin, tetapi sedikit 'nyeleneh'. Kendati demikian, dia juga dikenal sebagai sosok yang ramah lantaran kerap meladeni media yang hendak memperoleh pernyataan darinya.

Pria kelahiran Gowa, Makassar, Sulawesi Selatan pada 11 Februari 1953 ini menjadi lulusan Akabri tahun 1975. Jusyf aktif di Kepolisian Indonesia hingga mencapai pangkat jenderal bintang tiga.

Di kepolisian, dia terkenal dengan keberaniannya dalam menghadapi tindak kriminal dan kebijakannya dalam melayani masyarakat. Bahkan, dia sudah menduduki banyak jabatan penting di Polri, mulai dari tingkat polsek hingga mabes Polri. 

Sebelum diangkat sebagai Wakapolri pada 2010 mendampingi Kapolri Jenderal Polisi Bambang Hendarso Danuri, Jusuf pernah menjadi Kapolda Sulawesi Selatan. Jusuf juga dipercaya untuk menangani daerah rawan konflik. Ia sempat menjabat sebagai Dansat Brimob, Kapolda Nanggroe Aceh Darusslam (NAD), hingga Kadiv Propam dan Irwasum.

Nama Jusuf banyak dikenal orang karena kisah tentang dia yang kebal senjata. Cerita ini bermula pada saat Jusuf dan anak buahnya dipercaya untuk menyelesaikan konflik di Palopo, Sulawesi Selatan. Saat itu, mereka harus menghadapi Sukri yang dikenal sebagai orang yang berkuasa di daerah itu selama 16 tahun. 

Tidak ada polisi yang mau menerima tantangan Sukri untuk baku tembak dari jarak dekat. Terkenal dengan keberaniannya, Jusuf pun menerima tantangan tersebut. Saat itu Jusuf berpangkat Komisaris Besar (Kombes). Setelah menerima tawaran tersebut, Jusuf langsung pergi ke Jalan Raya Mangkutana untuk bertarung melawan Sukri yang sudah menunggu. Sukri menggunakan senjata rakitan Pa’Poro, yang memiliki jarak tembak maksimum 45 meter.

Editor : Eka Dian Syahputra

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut