get app
inews
Aa Text
Read Next : Perjalanan Panjang Prabowo Subianto, Mulai Karier dari Militer kini Jadi Presiden

Preman Paling Disegani di Semarang Ini Kini Menjadi Perwira Kopassus

Sabtu, 30 Oktober 2021 | 09:13 WIB
header img
Kops Pasukan Khusus (Kopassus) TNI AD.(Foto:Ist)

"Kalau saya tidak menjadi tentara, saya akan menjadi bajingan," ujar Untung dalam hati saat hendak mendaftar. Setelah menjalani seleksi yang cukup panjang, Untung Pranoto diterima dan mengikuti pendidikan Tamtama TNI AD. Dia pun akhirnya lulus dan menyandang pangkat Prajurit Dua (prada). 

Seiring berjalannya waktu, Untung lolos menjadi anggota baret merah Kopassus. Karier Untung di pasukan komando sangat moncer. Ia bahkan sudah 17 kali naik pangkat, prestasi tersebut sangat jarang terjadi. Saat ditanya apa modalnya, ia hanya selalu menjawab "Tuhan sudah berbaik hati". 

Sebagai perwira TNI, Untung bertugas mengurus tata tertib. Tugasnya menegur, mengajari dan menyentil tentara yang tidak disiplin. Serta selalu berusaha memberikan nasihat kepada para juniornya, untuk bersikap loyal kepada siapapun yang memimpin. 

Letkol Untung Pranoto adalah sosok tentara yang membawa loyalitas tinggi terhadap pekerjaannya di TNI AD. Saat kisah Letkol Untung dibagikan, dia masih berpangkat Letnan Kolonel dengan jabatan Pabandya Tatip Makopassus.

Novelis kondang Tere Liye pernah membuat suatu tulisan dan cocok dengan Letkol Untung Pranoto, yakni:

"Segala sesuatu yang baik selalu datang di saat terbaiknya. Persis waktunya, tidak datang lebih cepat maupun lebih lambat. Seperti jodoh, pekerjaan, rezeki, pertolongan, dan sebagainya. Itulah kenapa rasa sabar itu harus disertai keyakinan,"

Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut