get app
inews
Aa Read Next : Hewan yang Bisa Mendengar Siksa Kubur

Hidup Hanya 1 Hari, Lalat Capung Jadi Serangga dengan Usia Terpendek

Rabu, 26 Oktober 2022 | 07:02 WIB
header img
Hidup Hanya 1 Hari, Lalat Capung Jadi Serangga dengan Usia Terpendek. (Foto: Three Grower Community)

JAKARTA, iNewsBekasi.id - Ordo Ephemeroptera atau sering disebut lalat capung merupakan kelompok serangga yang dikenal karena masa hidup mereka yang sangat singkat.

Saat musim panas tiba, mereka akan muncul dalam jumlah yang sangat besar. Dalam tahap ini, lalat capung dapat membuat jalanan licin, selokan tersumbat, hingga pencemaran udara.

Di seluruh dunia, terdapat sekitar 2.500 spesies lalat capung yang telah dideskripsikan, dimana sekitar 700 di antaranya berasal dari Amerika Utara.

Sebenarnya seperti apa rupa lalat capung? Dilansir dari situs Britannica, pada Selasa (25/10/2022), lalat capung cenderung berwarna abu-abu, kuning, atau coklat. Hewan tersebut memiliki perut yang panjang dan ramping.  

Tak hanya itu, lalat capung juga memiliki mata yang besar dan antena yang pendek. Ketika beristirahat, sayap-sayap lalat capung akan disatukan tegak lurus di atas tubuh seperti sayap kupu-kupu.

Lalat capung dewasa memiliki dua atau tiga ekor seperti benang yang lebih panjang dari tubuhnya. Sedangkan daerah perut hewan ini biasanya panjang dan ramping. 

Larva lalat capung hidup di air dan ditemukan di hampir semua jenis air, mulai dari sungai hingga danau. Larva sering digunakan sebagai spesies bioindikator untuk mengukur kesehatan air. 

Lalat capung sangat bervariasi dalam berbagai ukuran. Hewan yang dapat tumbuh di mana saja ini berukuran seperempat inci (0,6 sentimeter) hingga 1,1 inci (2,8 sentimeter).

Siklus hidup lalat capung perlu diketahui bahwa siklus hidup lalat capung terdiri dari empat tahap, yakni telur, nimfa, subimago, dan imago. Adapun ulasan dari masing-masing tahap adalah sebagai berikut.

1. Telur

Telur lalat capung tampil dengan berbagai ukuran dan detail permukaan, mulai dari lonjong, oval, atau bulat. Diletakkan di dalam air, telur lalat capung sering menetas dalam waktu sekitar dua minggu.

2. Nimfa

Saat menjadi nimfa, lalat capung butuh waktu sekitar dua minggu atau bahkan dua tahun. Ketika pertumbuhan selesai, kulit nimfa membelah bagian belakang dan bentuk bersayap atau biasa disebut subimago.

3. Subimago

Subimago terbang dari permukaan air ke tempat yang ada di dekatnya. Setelahnya, kulit akan mengelupas untuk terakhir kalinya dan imago atau tahap dewasa (kadang disebut spinner) muncul.  

Editor : Fatiha Eros Perdana

Follow Berita iNews Bekasi di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut