Dari Depok Mau ke Bandung Ongkos hanya Rp19 Ribu, Mau Tahu Caranya?
Sabtu, 03 Desember 2022 | 08:47 WIB
Karena KA Walahar merupakan KA lokal, maka syarat untuk naik KA Walahar hanya sudah melakukan vaksin Covid-19 dosis 1 dan scan aplikasi PeduliLindungi saat masuk stasiun.
Perjalanan KA Walahar dari Stasiun Cikarang ke Stasiun Purwakarta memakan waktu 2 jam perjalanan.
Setiba di Stasiun Purwakarta, perjalanan dilanjutkan dengan naik KA Garut Cibatuan menuju Stasiun Bandung. Untuk harga tiket perjalanan dari Stasiun Purwakarta ke Stasiun Bandung dibandrol Rp8 ribu.
Untuk naik KA Garut Cibatuan harus keluar Stasiun Purwakarta dulu dan kemudian masuk kembali ke dalam stasiun dengan menunjukan tiket KA Garut Cibatuan.
Editor : Vitrianda Hilba Siregar