Dishub Gunungkidul Prediksi 1500 Orang akan Mudik saat Libur Natal dan Tahun Baru
Senin, 20 Desember 2021 | 20:32 WIB
Aris mengatakan pada kondisi normal penumpang harian mencapai 500-900 orang. Sedangkan selama masa pandemi hanya 400-6000 orang. Adanya mekanisme bagi penumpang dengan persyaratan yang ketat membuat banyak pemudik menggunakan mobil pribadi.
Sementara itu, Kepala Seksi Pengendalian Operasi, Dinas Perhubungan Gunungkidul, Bayu Susilo Aji mengatakan, akan ada 103 armada bus yang akan turun di Dhaksinarga. Semuanya jenis AKAP (Antar Kota Antar Provinsi) yang didominasi untuk jurusan Jakarta Bogor Depok Tangerang dan Bekasi.
“Itu dari jadwal perjalanan yang diberikan seluruh PO yang beroperasi di Dhaksinarga," katanya.
Editor : Eka Dian Syahputra