get app
inews
Aa Read Next : 5 Fakta ASN Kota Bekasi Larang Tetangga Ibadah, Nomor 4 Berakhir Minta Maaf

Ikut Penjaringan Wali Kota di Parpol, Kadisdik Kota Bekasi Ajukan Pengunduran Diri dari ASN

Senin, 15 Juli 2024 | 17:06 WIB
header img
Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Kota Bekasi, Uu Syaeful Mikdar disebut mengundurkan diri dari statusnya sebagai aparatur sipil negara (ASN). Foto: Dok

BEKASI, iNewsBekasi.id - Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Kota Bekasi, Uu Syaeful Mikdar disebut mengundurkan diri dari statusnya sebagai aparatur sipil negara (ASN). Hal ini menyusul dirinya yang mendaftarkan diri dalam penjaringan bakal calon wali kota melalui Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).

Kabar pengunduran diri Uu disebut oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Bekasi, Junaedi. Junaedi menyebut Uu telah menyampaikan pengunduran dirinya melalui sambungan telepon.

"Tadi malam dia (Uu) telepon. Sejak Jumat informasinya sudah mengundurkan diri," kata Junaedi kepada wartawan, Senin (15/7/2024).

Kendati pun Uu nantinya memastikan mundur, Pemerintah Kota Bekasi memastikan pemerintahan berjalan lancar. Hal ini termasuk adanya evaluasi dari masa penerimaan peserta didik baru (PPDB) pada tahun ajaran 2024/2025.

"Nanti kita tunjuk PLHnya, kemarin ada Sekdis, selama ini. Alhamdulillah tetapi saya belum tahu perkembangan persis, dengan adanya Sekdis juga sudah terbantu, bisa mencari solusi terkait PPDB.

Diketahui, Kadisdik Kota Bekasi Uu Syaeful Mikdar masuk dalam pendaftaran bakal calon Wali Kota Bekasi. Uu sebelumnya menunjukkan niatnya dengan melakukan pengambilan formulir pada saat penjaringan di parpol PKB.

Niat itu kemudian ditegaskan setelah Uu mengembalikkan formulir pendaftaran itu. Meski demikian, hingga saat ini belum ada kepastian apakah Uu terpilih dalam penjaringan bakal calon wali kota Bekasi itu.

Editor : Vitrianda Hilba Siregar

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut