get app
inews
Aa Text
Read Next : Pimpinan Komisi III DPR Sahroni Apresiasi Gugus Tugas Polri Bantu Swasembada Pangan

Tanah PT KAI Senilai Rp21,9 Miliar Diserobot, Pimpinan Komisi III Ahmad Sahroni Minta Berantas Semua

Senin, 21 April 2025 | 13:19 WIB
header img
Wakil Ketua Komisi III DPR RI Ahmad Sahroni. Foto/Istimewa

JAKARTA, iNewsBekasi.id- Wakil Ketua Komisi III DPR Ahmad Sahroni mengapresiasi Kejaksaan Negeri (Kejari) Medan yang menangkap Risma Siahaan sebagai tersangka korupsi penguasaan lahan milik PT Kereta Api Indonesia (KAI) senilai Rp 21,91 miliar di Jalan Sutomo Nomor 11, Medan, Sumatera Utara.

Sahroni juga menyoroti terkait tren penyerobotan lahan BUMN. “Kasus penyerobotan lahan BUMN seperti yang terjadi di Medan ini seringkali terjadi di daerah-daerah, terutama BUMN yang punya banyak lahan seperti KAI, PTPN, dan sebagainya," ungkap Sahroni dalam keterangannya, Senin (21/4/2025).

Menurut dia, aksi seperti ini tentunya melibatkan banyak mafia. Oleh karenanya, Sahroni mendorong kejaksaan, polisi dan BUMN untuk bekerja sama tidak saja untuk mencegah, tapi juga menyisir aset yang sudah ada agar jelas dan clear peruntukannya. 

"Jangan ragu untuk berantas semua mafianya,” katanya. Bendahara Umum Partai Nasdem ini khawatir, jika hal-hal seperti ini dibiarkan, bisa menimbulkan kerugian negara yang fantastis.

“Hal seperti ini tidak boleh dilihat sepele. Penyerobotan yang di Medan ini saja kerugiannya Rp21 miliar. Bayangkan kalau ada puluhan hingga ratusan kejadian seperti ini yang dibiarkan, bisa triliunan kerugian negaranya," ujarnya.

"Jadi aparat tindak siapa pun yang menduduki tanah BUMN secara ilegal. Diduga kuat pasti ada kesengajaan di sana,” ucap legislator asal Tanjung Priok ini.

Editor : Wahab Firmansyah

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut