JAKARTA. iNews.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) tiba di Helipad Station Srikandi, Lumajang, Jawa Timur, usai menempuh penerbangan 30 menit dari Bandara Juanda, Sidoarjo, menggunakan Helikopter Super Puma TNI AU.
Berdasarkan siaran pers Sekretariat Presiden, Selasa (7/12/2021), Kepala Negara langsung disambut Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa, Kepala BNPB Letjen TNI Suharyanto, dan Kapolda Jawa Timur Irjen Polisi Nico Afinta.
Selanjutnya, Jokowi beserta pejabat negara lainnya diagendakan meninjau lokasi erupsi Gunung Semeru.
Seperti diketahui, Gunung Semeru mengalami erupsi pada Sabtu, 4 Desember 2021. Presiden Jokowi telah memerintahkan segenap jajarannya untuk bergerak cepat melakukan langkah-langkah tanggap darurat dalam bencana alam tersebut.
Turut menyertai Presiden Jokowi dalam penerbangan menuju Provinsi Jawa Timur antara lain Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono, Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono, Sekretaris Militer Presiden Marsda TNI M. Tonny Harjono, Komandan Paspampres Mayjen TNI Tri Budi Utomo, dan Deputi Bidang Protokol, Pers dan Media Sekretariat Presiden Bey Machmudin.
Editor : Eka Dian Syahputra
Artikel Terkait