Gempa M 5,6 Guncang Cianjur, Terasa hingga Bekasi

Joathan Simanjuntak
Gempa M 5,6 Guncang Cianjur, Terasa hingga Bekasi. Foto: Ilustrasi/Dok. iNews

BEKASI, iNewsBekasi.id - Gempa bumi bermagnitudo 5,6 mengguncang, Jawa Barat, terasa sampai Kota Bekasi. Hal itu pun bikin pegawai yang berada di Kantor Pemerintah Kota (Pemkot) Bekasi berhemburan keluar gedung.

Berdasarkan pantauan di lokasi, gempa itu terjadi sekira pukul 13.21 WIB. Gempa yang dirasakan mayoritas pegawai ini membuat seisi gedung Pemkot berhamburan keluar dari Gedung.

Mereka tampak memilih ruang terbuka dan menghindari gedung-gedung di sekitarnya. Adapun sebagiannya lagi terlihat memenuhi lapangan yang berada di Kantor Pemkot Bekasi.

Salah seorang warga, Umar (28) mengatakan, gempa tersebut terasa ketika dirinya berada di toilet. Menyadari ada gempa, Umar langsung bergegas keluar dari Gedung Pemkot Bekasi.

"Saya lagi di kamar mandi, tiba-tiba kerasa goyang-goyang. Langsung lari keluar, orang-orang juga sudah ramai ternyata," ucap Umar, Senin (21/11/2022).

Gempa juga turut terasa oleh sebagian driver ojek online (ojol). Mudofi, salah satu sopir ojek mengatakan ia garus berhenti sejenak ketika merasakan gempa.

“Saya juga terasa tadi lagi di jalan, berhenti sebentar aja biar aman. Pas berhenti juga lihat reklame goyang-goyang, jadi yakin gempa,” ungkapnya.

Artikel ini telah terbit di SINDOnews.com dengan judul "Gempa Cianjur Terasa hingga Bekasi, Pegawai Pemkot Berhamburan Keluar Gedung".

Editor : Eka Dian Syahputra

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network