Anggap Gol Cristiano Ronaldo Tidak Sah, Otto Addo: Selamat Dapat Hadiah Penalti dari Wasit!

Muammar Yahya Herdana
Momen Cristian Ronaldo mengeksekusi penalti di laga Portugal vs Ghana. (Foto: Reuters)

DOHA - Pelatih Timnas Ghana, Otto Addo terlihat sangat kesal dengan keputusan wasit yang memberikan hadiah tendangan penalti kepada Portugal saat kedua tim berjumpa di Grup H Piala Dunia 2022. Sebab ia merasa keputusan wasit tidak tepat memberikan Portugal penalti yang diekseskusi Cristiano Ronaldo tersebut.

Pertandingan Portugal vs Ghana dilangsungkan di Stadion 974, Doha, pada Kamis (23/11/2022) malam WIB. Meski berhasil memberikan perlawanan yang sangat sengit, tim asuhan Otto Addo pada akhirnya harus menelan kekalahan dengan skor 2-3.

Otto Addo pun merasa sangat kecewa dengan kekalahan tersebut. Pasalnya meski Portugal memang mampu menguasai jalannya pertandingan, Ghana dinilai juga mampu memberikan perlawanan yang baik dan bertahan dengan solid.

"Jelas mengecewakan. Penguasaan bola dimiliki Portugal, kami tahu mereka bagus dalam hal itu, tapi kami bagus dalam bertahan," ungkap Otto Addo selepas pertandingan dilansir dari Record, pada Jumat (25/11/2022).

Selain itu, Otto Addo juga merasa kecewa dengan keputusan wasit yang menghadiahkan Portugal tendangan penalti di babak kedua. Pasalnya, Otto merasa pola permainannya timnya berubah setelah Cristiano Ronaldo yang menjadi eksekutor mampu menjalankan tugasnya.

Editor : Fatiha Eros Perdana

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network