Sebanyak 1,4 Juta Kendaraan Telah Tinggalkan Jabodetabek Sepanjang Libur Natal

Puteranegara Batubara
Ilustrasi (Foto: Okezone)

JAKARTA, iNews.id - PT Jasa Marga (Persero) Tbk melaporkan sebanyak 1.422.094 sudah meninggalkan wilayah Jabodetabek sepanjang periode libur Natal. Angka tersebut merupakan akumulasi dari tanggal 17 Desember hingga Sabtu 25 Desember 2021.

"Angka tersebut merupakan angka kumulatif arus lalu lintas (lalin) dari empat Gerbang Tol (GT) Barrier/Utama, yaitu GT Cikupa (arah Merak), GT Ciawi (arah Puncak), dan GT Cikampek Utama dan GT Kalihurip Utama (arah Trans Jawa dan Bandung)," kata Corporate Communication & Community Development Group Head.

PT Jasa Marga (Persero) Tbk, Dwimawan Heru, kepada awak media, Jakarta, Minggu (26/12/2021).

Heru menyebut, jumlah tersebut mengalami peningkatan sebesar 5 persen, jika dibandingkan dengan bulan November 2021 lalu. Dimana, sebanyak 1.354.453 kendaraan yang pergi dari Jabotabek.

Editor : Eka Dian Syahputra

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network