BEKASI, INewsBekasi.id - Cara beli token listrik di BRImo sangat mudah dilakukan seperti mobile banking lainnya. Tidak dipungkiri dalam era digital seperti sekarang ini, banyak layanan perbankan telah beralih ke platform mobile untuk memenuhi kebutuhan nasabah.
Salah satu inovasinya adalah pembelian token listrik langsung melalui aplikasi mobile banking. Seperti Bank BRI memberikan solusi melalui aplikasinya yang dikenal sebagai BRImo. Aplikasi BRImo menyediakan fitur pembayaran tagihan, termasuk pembelian token listrik untuk memudahkan nasabahnya.
Cara Beli Token Listrik di BRImo
- Log in aplikasi BRImo
- Pilih menu "Listrik"
- Apabila baru pertama membeli token listrik, pilih "Tambah Daftar Baru"
- Kemudian, pilih "Token Listrik"
- Masukan ID Pelanggan atau nomor meter
- Pilih nominal minimal Rp20.000, kemudian klik "Beli"
- Periksa kembali dan masukan PIN BRImo
- Setelah transaksi selesai akan masuk bukti transaksi dan 20 digit nomor token PLN
Cara Membayar Tagihan Listrik di BRImo
- Log in aplikasi BRImo
- Pilih menu “Listrik”
- Kemudian pilih “Tambah Daftar Baru”
- Pilih “Tagihan Listrik”
- Masukkan nomor ID Pelanggan atau nomor meter
- Klik “Bayar”
- Kemudian akan muncul informasi mengenai detail pembayaran
- Periksa kembali dan masukan PIN BRImo untuk menyelesaikan pembayaran
- Klik "Kirim", lalu tunggu transaksi berhasil. Maka akan muncul struk digital yang menampilkan detail informasi pembayaran
-
Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta
Artikel Terkait