Rumah Cabup Bekasi Nomor Urut 1 Dani Ramdan Disambangi Habib Sehan

Wahab Firmansyah
Habib Syaikhon bin Musthofa Al Bahar saat menyambangi rumah Cabup Bekasi Dani Ramdan. Foto/Istimewa

BEKASI, iNewsBekasi.id- Calon Bupati Bekasi nomor urut 1 Dani Ramdan kedatangan tamu istimewa yakni Habib Syaikhon bin Musthofa Al Bahar. Dani bersyukur kedatangan Habib yang akrab disapa Wan Sehan ke kediamannya di Lippo Cikarang, Cikarang Selatan, Kabupaten Bekasi.

"Alhamdulillah kemarin rumah kami kedatangan Habib Syaikhon bin Musthofa al-Bahar,atau yang dikenal sebagai Wan Sehan atau Habib Sehan," kata Dani Ramdan dalam keterangan tertulisnya pada Minggu (20/10/2024).

"Meski mendadak tanpa pemberitahuan sebelumnya, Dani sangat senang dan bersyukur atas kunjungan Habib Sehan, karena sebagaimana dimaklumi tidak mudah mengundang kehadiran beliau yang merupakan seorang Waliyullah Madjub.

Manta Pj Bupati Bekasi ini menuturkan, dengan momentum Pilkada 2024 pada 27 November nanti, kedatangan Wan Sehansebagai tanda wasilah pertolongan dari Allah SWT.

"Semoga kedatangan beliau menjadi wasilah pertolongan Allah bagi kami sekeluarga dan bagi Kabupaten Bekasi, yang saat ini sedang menggelar perhelatan Pilkada," tuturnya.

Sekadar informasi, Syaikhon bin Musthofa al-Bahar atau yang akrab disapa Wan Sehan merupakan seorang sayyid yang namanya cukup masyhur di kalangan cendekiawan muslim dan ulama Tanah Air.

Berdasarkan cerita yang tersebar di masyarakat, Wan Sehan dikenal mengalami kondisi jadzab, sehingga kehadirannya kerap membuat orang yang belum begitu mengenalnya merasa aneh hingga geleng-geleng kepala.

Mengutip laman Nahdlatul Ulama, Jadzab sendiri diartikan sebagai kondisi di mana kesadaran seseorang ditarik oleh Allah SWT, sehingga orang tersebut tak menyadari apa yang ia lakukan.

Untuk mencapai posisi jadzab, para ulama sepakat bahwa tidak sembarang orang dapat meraihnya, sehingga hanya orang-orang khusus yang memang dipilih langsung oleh Allah SWT yang bisa menempuh jalan ini. Meski demikian, perlu dibedakan antara orang yang sengaja melakukan hal aneh dengan orang yang memang betul-betul jadzab. 

Untuk memahami perbedaan keduanya tertuang dalam kitab Zad al-Muslim fi ma Ittafaqa ‘alaihi al-Bukhari wa Muslim. Orang yang betul-betul berada di kondisi jadzab akan selalu bermunajat kepada Allah dan memalingkan keinginannya dari hal-hal yang bersifat duniawi.  Sementara orang yang mengklaim dirinya jadzab perlakuannya cenderung tidak konsisten, dan kerap mengejar dunia.
 

Editor : Wahab Firmansyah

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network