Kapolda Metro Jaya Mutasi 6 Kapolsek di Bekasi, Ini Nama-namanya

Abdullah M Surjaya
Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Karyoto memutasi, merotasi, dan memberikan promosi sebanyak 6 Pamen menjadi Kapolsek di Bekasi. Foto/iNews Media Grup

BEKASI,iNewsBekasi.id- Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Karyoto memutasi, merotasi, dan memberikan promosi kepada 150 perwira menengah (Pamen) dan perwira pertama (Pama) ke sejumlah jabatan di jajaran Polda Metro Jaya. Sebanyak 6 di antaranya mendapat penugasan menjadi Kapolsek di Bekasi.
 
Mutasi tersebut tertuang dalam Surat Telegram Nomor ST/367/X/KEP/2024 yang ditandatangani Kepala Biro SDM Polda Metro Jaya Kombes Pol Muh Dwita Kumu Wardana tertanggal 25 Oktober 2024.  

"TR tersebut dalam rangka 'tour of duty' dan penyegaran organisasi untuk melayani serta melindungi masyarakat," ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Polisi Ade Ary Syam Indradi, Senin (28/10/2024).

Dengan adanya perubahan ini, diharapkan Polda Metro Jaya dapat lebih responsif dan adaptif dalam menghadapi tantangan yang ada, serta menjaga Jakarta sebagai kota yang aman dan nyaman bagi warganya. 

"Mutasi ini juga mencerminkan komitmen Polda Metro Jaya untuk meningkatkan profesionalisme dan integritas anggotanya," ucapnya.

Daftar Kapolsek yang Dimutasi Kapolda Metro Jaya ke Bekasi

1. Kompol Sutrisno, Kapolsek Kebon Jeruk Polres Metro Jakarta Barat diangkat dalam jabatan baru sebagai Kapolsek Medan Satria 

2. Kompol Sukadi, Kapolsek Rawalumbu diangkat dalam jabatan baru sebagai Kapolsek Bantar Gebang 

3. Kompol Ridha Poetera Aditya, Pejabat sementara (PS) Kasatlantas Polres Metro Jakarta Barat diangkat dalam jabatan baru sebagai Kapolsek Cikarang Selatan 

4. Kompol Bambang Sugiharto, Wakapolsek Metro Gambir diangkat dalam jabatan baru sebagai Kapolsek Pondok Gede

5. AKP Ririn Sri Damayanti, Kapolsek Bantar Gebang diangkat jabatan baru sebagai Kapolsek Rawalumbu 

6. AKP Tri Baskoro Bintang Wijaya, Pejabat sementara (PS) Kapolsek Cikarang Barat diangkat dalam jabatan baru sebagai Kapolsek Cikarang Barat.
 

Editor : Abdullah M Surjaya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network