Kecelakaan Beruntun 3 Kendaraan di KM 14 Tol Japek, Lalin Padat dari Jatibening

Danandaya Arya Putra
Telah terjadi kecelakaan beruntun di KM 14 Tol Jakarta-Cikampek (Japek) pada, Kamis (14/11/2024) sore. Foto/IG @lbj_jakarta

BEKASI, iNewsBekasi.id Telah terjadi kecelakaan beruntun di KM 14 Tol Jakarta-Cikampek (Japek) pada, Kamis (14/11/2024) sore. Kecelakaan itu mengakibatkan kepadatan volume kendaraan mulai dari Jatibening hingga Bekasi Barat.

"15.07 WIB #Tol_Japek Jatibening KM 06 - Bekasi Barat KM 12 PADAT, kepadatan volume lalin," tulis keterangan akun X, @PTJASAMARGA.

Jasa Marga melaporkan kecelakaan beruntun itu melibatkan dua kendaraan kecil dan satu besar. Pengendara hanya bisa melintasi di jalur 3 akibat kecelakaan itu.

"Bekasi Barat KM 14 - Bekasi Timur KM 17+400 PADAT, dampak SELESAI penanganan kecelakaan kendaraan Wing Box, Suzuki Carry dan Terios di lajur 1-2/kiri-tengah. GUNAKAN lajur 3/kanan," jelasnya.

Adapun berdasarkan video yang diunggah akun instagram @lbj_jakarta terlihat kendaraan Suzuki Carry dan Terios berada di depan kendaraan Wing Box. Akibatnya dua kendaraan kecil itu mengalami kerusakan yang cukup parah. 

Tampak pada bagian depan kendaraan Terios berwarna hitam ringsek. Pecahan kaca juga berserakan di lokasi kejadian.

Editor : Abdullah M Surjaya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network