Ini Penghinaan! Tokoh Betawi Desak Usut Tuntas Korupsi di Dinas Kebudayaan Jakarta

Vitrianda Hilba Siregar
Dugaan korupsi di Dinas Kebudayaan Provinsi Jakarta mendapat kecaman keras dari Ketua umum Betawi Bangkit & Rais Laskar Suku Betawi David Darmawan. Foto: Dok

David juga mendesak Kejati DKI Jakarta untuk bertindak tegas dan profesional. Ia meminta agar siapa pun yang terbukti bersalah dihukum seberat-beratnya tanpa pandang bulu. "Saya menyerukan kepada masyarakat Betawi dan pegiat seni budaya untuk bersatu. Ini waktu bagi kita untuk menjaga martabat dan warisan budaya kita dari tindakan oknum tak bermoral," lanjutnya.

David berkomitmen untuk terus mengawal kasus ini hingga selesai dan memastikan keadilan berpihak kepada masyarakat serta budaya Betawi. "Ini bukan sekadar tentang uang, ini adalah soal masa depan seni budaya Betawi dan harga diri masyarakat asli Jakarta. Budaya adalah warisan tak ternilai yang harus kita jaga untuk generasi mendatang," tandasnya.

Ia juga mendesak pemerintah untuk melakukan reformasi menyeluruh di Dinas Kebudayaan Jakarta, memastikan bahwa tidak ada lagi celah untuk korupsi. "Transparansi dan akuntabilitas harus ditegakkan agar setiap anggaran digunakan sesuai tujuan untuk kepentingan rakyat dan budaya," ujar David.

Mengakhiri pernyataannya, David menegaskan bahwa ia akan terus berada di garis depan untuk memastikan para pelaku bertanggung jawab di hadapan hukum. "Jakarta tidak boleh kehilangan identitasnya hanya karena ulah segelintir orang yang tamak. Mari kita lestarikan budaya Betawi dengan sepenuh hati untuk menjaga kehormatan leluhur dan masa depan anak-cucu kita," pungkasnya.

Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network