Catat Jamnya! Jadwal Pemeliharaan Listrik Bekasi Hari Ini, 23 Agustus 2021

Rulfhi Alimudin
Ilustrasi pemeliharaan jaringan listrik yang berdampak pada pemadaman listrik di wilayah Medan Satria dan bantar Gebang. Bekasi, Jabar hari ini. (Foto: ANTARA FOTO/Nyoman Hendra Wibowo)

BEKASI, iNews.id - PLN bakal melakukan Pemeliharaan listrik di dua unit layanan pelanggan (ULP) yang berada di wilayah UP3 Bekasi hari ini, Senin (23/8/2021).

Dua ULP yang bakal terkena dampak Pemeliharaan listrik adalah Medan Satria dan Bantar Gebang.

Pemeliharaan listrik di ULP Medan Satria dan Bantar Gebang meliputi Pemeliharaan jaringan gardu distrubusi.

Pemeliharaan listrik dimaksudkan guna menjaga dan meningkatkan keandalan pasokan listrik di ULP Medan Satria dan Bantar Gebang.

Demi menjaga keselamatan dan keamanan saat Pemeliharaan listrik, maka PLN melakukan pemadaman aliran listrik sementara di ULP Medan Satria dan Bantar Gebang.

Seperti dilansir dari akun Instagram PLN Bekasi @plnbekasi, Senin, 23 Agustus 2021, berikut merupakan wilayah-wilayah di UP3 Bekasi ULP Medan Satria dan Bantar Gebang bakal terkena pemadaman aliran listrik sementara.

ULP Medan Satria

10.00–12.00 WIB: Cluster Palem Summarecon

10.00–12.00 WIB: Cluster Acasia Summarecon

ULP Bantar Gebang

9.00–12.00 WIB: Perumahan Arga Molek Indah Pratama, Jalan Perkutut, Jalan Bekisar, Jalan Ketapang Raya, Kampung Pekayon.

13.00–16.00 WIB: Perumahan Kemang Golf, Perumahan Kemang Pratama Jalan Citra Niaga Raya, Ruko Kemang Pratama Blok AM.

Sebagai catatan, jika pekerjaan selesai sebelum jam yang ditentukan, maka PLN akan segera menormalkan kembali tegangan seperti sedia kala.

Tetapi apabila terjadi kondisi urgent yang menyebabkan pekerjaan belum selesai pada jam yang telah ditentukan maka pemeliharan dilanjutkan dengan penyelesaian sesegera mungkin.

Editor : Eka Dian Syahputra

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network