get app
inews
Aa Read Next : BWF World Tour Finals 2022, Indonesia Kirimkan 6 Pemain Bulutangkis

Deretan Atlet Bulutangkis Indonesia Putri yang Punya Segudang Prestasi, Siapa Saja?

Kamis, 15 Desember 2022 | 09:53 WIB
header img
Atlet Bulutangkis Indonesia Putri yang Punya Segudang Prestasi. Foto: Instagram/debbysusanto

JAKARTA, iNewsBekasi.id - Ada sejumlah atlet bulutangkis Indonesia putri yang miliki segudang prestasi. Selain kaum adam, para wanita tangguh dalam olahraga bulutangkis juga kerap menjadi sorotan.

Tak hanya cantik, atlet bulutangkis Indonesia putri bahkan punya segudang prestasi gemilang.

Lantas, siapa saja atlet bulutangkis Indonesia putri yang punya segudang prestasi? Berikut informasinya seperti iNewsBekasi.id lansir dairi berbagai sumber.

Atlet Bulutangkis Indonesia Putri

1. liliyana Natsir

Di urutan pertama atlet bulutangkis Indonesia putri ada Liliyana Natsir. Wanita yang akrab disapa Butet ini lahir di Manado, 9 September 1985. Dia pun kerap bermain di sektor ganda campuran serta campuran.

Kiprahnya pun tentu tak perlu diragukan lagi. Liliyana memulai kariernya sejak kecil serta sudah menjuarai sejumlah pertandingan kelas dunia, seperti BWF World Championship, World Cup IBF dan SEA Games.

Saat berpasangan dengan Tontowi Ahmad, mereka sukses meraih gelar emas Olimpiade Rio de Janeiro 2016 lalu. Bahkan pada 2008 silam, Lilyana berhasil menyabet medali perak di Olimpiade Beijing.

2. Mia Audina

Salah satu atlet bulutangkis Indonesia putri yang punya kiprah mentereng ialah Mia Audina. Dia pun berjuluk si anak ajaib berkat cara mainnya yang tampil mengesankan.

Tak sedikit prestasi yang pernah dia toreh, seperti medali perak Olimpiade Atlanta 1996 sampai Indonesia Open 1998. Hingga akirnya dia berpindah kewarganegaraan jadi warga negara Belanda dan bermain untuk negeri Kincir Angin.

3. Vita Marissa

Vita Marissa berhasil menuai banyak catatan bersejarah di dunia bulu tangkis. DIa bahkan turun di sejumlah nomor, yakni ganda campuran hingga ganda putri.

Kendati demikian, dia tetap bisa bermain baik. Contohnya saat Vita berpasangan dengan Liliyana Natsir di ganda putri. Mereka sukes menjuarai SEA Games 2007 serta Indonesia Open 2008.

4. Maria Kristin Yulianti

Atlet bulutangkis Indonesia putri berikutnya ada Maria Kristin Yulianti. Wanita kelahiran Tuban, Jawa Timur, 25 Juni 1985 ini disebut jadi salah satu sukesor Susi Susanti.

Pasalnya, berkat dia, tunggal putri Indonesia diperhitungkan dalam internasional. Beberapa prestasi mentereng pernah dirinya sabet. Terutama medali emas SEA Games 2007. Lalu, Maria juga pernah meraih medali perunggu Olimpiade Beijing 2008 setelah mengalahkan Lu Lan (China).

5. Debby Susanto

Di urutan kelima ada Debby Susanto, salah satu atlet bulutangksi Indonesia putri, yang bermain di sektor ganda campuran. Diketahui, dirinya punya dua partner di ganda campuran.

Debby pun pernah dipasangkan dengan Muhammad Rijal serta Praveen Jordan. Meski begitu, prestasi gemilangnya banyak dituai saat bareng Praveen Jordan.

Salah satu yang paling dikenang adalah saat dia dan Praveen Jordan juara All England 2016. Mereka dapat menaklukkan Joachim Fischer Nielsen/Christinna Pedersen (Denmark), 21-12 dan 21-17.

6. Greysia Polii

Penggemar badminton tentunya sudah mengenal Greysia Polii. Ya, salah satu puri terbaik Indonesia ini memang miliki segudang prestasi yang mentereng.

Terbaru ialah saat Greysia Polii dengan Apriani Rahyu jadi ganda putri yang sukses meraih medali emas Olimpiade Tokyo 2022. Di mana keduanya sukses menaklukkan perwakilan China, Chen Qingcen/Jia Yifa, 21-19 dan 21-15.

Kendati demikian, Olimpiade Tokyo 2022 jadi gelar terakhirnya di dunia badminton. Pasalnya, dia telah memutuskan pensiun pada 12 Juni 2022 lalu.

7. Susi Susanti

Selanjutnya ada Susi Susanti. Nama ini sepertinya harus dimasukkan ke daftar atlet bulutangkis Indonesia putri yang punya segudang prestasi. Di mana dirinya dapat menorehkan rekor jadi wakil Indonesia yang sukses menyumbang emas di Olimpiade Barcelona 1992.

Bahkan, Susi Susanti juga berhasil kawinkan emas bersama sang suami Alan Budikusuma, yang sukses sabet emas di sektor tunggal putra.

8. Gregoria Mariska Tunjung

Di urutan terakhir ada Gregoria Marisa Tunjung. Dia menjadi salah satu atlet bulutangkis Indonesia putri yang bermain di sektor tunggal putri.

Gregoria Mariska TUnjung sukses meraih medali perunggu, perak sampai emas. Di mana medali emas yang diraihnya dari Kejuaraan Dunia Junior 2017 serta Kejuaraan Beregu Asia 2022.

Sekarang dirinya menduduki peringkat 30 dunia dan kerap mengikuti ajang turnamen dunia.

Itulah sederet atlet bulutangkis Indonesia putri yang miliki segudang prestasi.

Editor : Eka Dian Syahputra

Follow Berita iNews Bekasi di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut