get app
inews
Aa Read Next : Akibat Aksi Panggung Kontroversinya di Malaysia, The 1975 Dituntut Rp40 Miliar

Deretan Negara Islam yang Pernah Dijajah Inggris, Apa Saja?

Sabtu, 14 Januari 2023 | 09:46 WIB
header img
Ilustrasi Negara Islam yang Pernah Dijajah Inggris. Foto: Unsplash

5. Kuwait

Kuwait menjadi salah satu dari negara lainnya yang dijajah oleh Inggris. The Sheikhdom of Kuwait ini merupakan pemerintahan Syekh, mendapat kebebasan dari Imarah Al-Hasa Al-Hasa Khalidi di bawah Sabah I bin Jaber pada 1752.

Pemerintahan Syekh menjadi protektorat Inggris antara 1899 dan 1961 setelah perjanjian Anglo-Kuwaiti pada 1899, dan ditandatangani antara Sheikh Mubarak Al-Sabah dan Pemerintah Inggris di India.

Singkat cerita, pada 1941 bertepatan dengan invasi Jerman ke Uni Soviet, lalu Inggris mengambil kendali penuh atas Irak dan Kuwait. Namun meskipun telah merdeka, Kuwait akan terus berada di bawah genggaman Inggris menjadi daerah protektorat hingga berakhir pada 1961.  

6. Brunei Darussalam

Negara Islam berikutnya adalah Brunei Darussalam yang pernah mengalami dijajah oleh Inggris yaitu pada 1888 hingga 1984 atau kurang lebih selama 96 tahun.

Saat itu Inggris tengah memanfaatkan dampak konflik antara Spanyol dan Brunei. Kala itu wilayah dengan julukan Negara Petro Dollar itu mengalami berbagai kerugian. Hal itu dikarenakan adanya penyebaran wabah penyakit kolera, hingga dilarang menanamkan ajaran Islam.

James Brooke salah seorang pemimpin kolonial Inggris, saat itu berhasil melerai antara Brunei dan Spanyol yang menjajahnya lebih awal. Kemudian diangkatlah menjadi Gubernur Serawak. Akan tetapi pihak kerajaan mencurigai pihak Inggris, hingga pada akhirnya mereka bertempur.

Namun sayangnya, Brunei mengalami kekalahan sehingga memperburuk keadaan negaranya. Oleh karena itu, mau tidak mau pihak Brunei pun menandatangani perjanjian dengan Inggris, yakni pada 1888, sekilas meminta perlindungan dalam menjaga negara kekuasaannya.

7. Malaysia

Sebagai negara dengan jumlah penduduk mayoritas Islam, Malaysia juga pernah mengalami masa-masa dijajah kolonial Inggris yang menjajah Pulau Borneo pada awal 1771 hingga 1786 saat British East India Company membeli Pulau Penang.

Selanjutnya Inggris mendapat kendali ketika British East India Company membeli Pulau Penang. Inggris mendapatkan kekuasaan atas apa yang sekarang menjadi Malaysia ketika mereka mengusir Belanda pada 1795.

Editor : Eka Dian Syahputra

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut