get app
inews
Aa Text
Read Next : Ustadz Khalid Basalamah Ungkap Amalan yang Bisa Bikin Sakaratul Maut Terasa seperti Digigit Semut

10 Sebab Dihapusnya Dosa dan Kesalahan oleh Allah Ta'ala 

Jum'at, 14 April 2023 | 10:33 WIB
header img
Semua Muslim sangat berharap dosa-dosa dan kesalahan mereka bisa dihapus dan diampuni Allah Ta'ala. Namun bagaimana untuk meraih itu semua? Foto: IST

BEKASI, iNewsBekasi.id - Semua Muslim sangat berharap dosa-dosa dan kesalahan mereka bisa dihapus dan diampuni Allah Ta'ala. Namun bagaimana untuk meraih itu semua?

Syaikhul Islam Ibnu Taimiyah rahimahullah mengatakan:

"Dosa-dosa itu akan mengurangi keimanan. Jika seorang hamba bertaubat, Allah Azza wajalla akan mencintainya. Derajatnya akan diangkat disebabkan taubatnya.

Sebagian Salaf mengatakan: 
‘Dahulu setelah Nabi Daud Alaihissalam bertaubat, keadaannya lebih baik dibandingkan sebelum terjatuh dalam kesalahan. Barangsiapa yang ditakdirkan untuk bertaubat maka dirinya seperti yang dikatakan Said Ibnu Jubair radhiyallahu anhu ;

“Sesungguhnya seorang hamba yang melakukan amalan kebaikan, bisa jadi dengan sebab amalan kebaikannya itu akan memasukkannya ke dalam neraka. Bisa jadi pula seorang hamba melakukan amalan kejelekan akan tetapi membawa dirinya masuk ke dalam surga. Hal itu karena ia membanggakan amalan kebaikannya. Sebaliknya, hamba yang terjatuh ke dalam kejelekan membawa dirinya untuk meminta ampun kepada Allah Ta'ala, kemudian Allah Ta'ala mengampuni kesalahan-kesalahannya.”

Telah disebutkan dalam hadits yang shahih bahwa Nabi shallallahu alaihi wasallam telah bersabda:

الْأَعْمَالُ بِالْخَوَاتِمِ

“Amal-amal (seorang hamba) tergantung amalan-amalan yang dikerjakan pada akhir kehidupannya.”

Sesungguhnya kesalahan/dosa seorang mukmin akan dihapuskan dengan sepuluh sebab, sebagai berikut:

1. Bertobat kepada Allah Ta'ala kemudian Allah Ta'ala mengampuninya. Karena seseorang yang bertaubat dari sebuah dosa seperti orang yang tidak memiliki dosa.

2. Meminta ampun kepada Allah Ta'ala kemudian Allah Ta'ala mengampuninya.

3. Mengerjakan amalan-amalan kebaikan, karena amalan-amalan kebaikan akan menghapuskan amalan-amalan kejelekan.

Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut