get app
inews
Aa Read Next : Kencan dengan Vittoria Ceretti, Leonardo DiCaprio Resmi Berpacaran?

Deretan Artis Hollywood Terkenal Pelit, Lady Gaga Kerap Kumpulkan Kupon untuk Dapetin Diskon

Senin, 17 April 2023 | 14:27 WIB
header img
Deretan Artis Hollywood Terkenal Pelit, Lady Gaga Kerap Kumpulkan Kupon untuk Dapetin Dikson. Foto: Ist

JAKARTA, iNewsBekasi.id - Terdapat deretan artis Hollywood terkenal pelit. Walau berpenghasilan besar hingga menerima bayaran mahal,hal itu pun ternyata tak menghalangi para artis ini untuk tetap menghemat uang mereka.

Cara mereka menghemat uang bahkan beragam, ada yang menggunakan barang bekas, mengumpulkan kupon untuk mendapatkan diskon, berburu barang murah hingga tak mengirim anak ke sekolah swasta.

Kendati demikian, para artis Hollywood yang tumbuh di tengah kondisi yang sulit bikin mereka cenderung berhati-hati dalam mengeluarkan uang. Karena itu membuat mereka dikenal dengan artis pelit.

Lantas, siapa saja artis Hollywood terkenal pelit? Dilansir dari Stars Insider melalui SINDOnews, berikut informasinya.

Artis Hollywood Terkenal Pelit

1. Taylor Swift

Taylor Swift merupakan salah satu artis paling populer di dunia.

Dia bahkan tercatat memiliki kekayaan bersih USD400 juta atau Rp5,8 triliun. Hidupnya penuh dengan kemewahan, namun itu tak menghentikannya untuk membeli pakaian dari Forever 21 dan Urban Outfitters.

2. Lady Gaga

Sebagai penyanyi sekaligus pemain film sukses, Lady Gaga bisa mendapatkan apa pun yang dia inginkan. Meski begitu, pelantun Bad Romance ini selalu mengumpulkan kupon. Dia tergila-gila dengan diskon pakaian.

3. Mick Jagger

Mick Jagger dikenal sebagai seseorang yang pelit dan begitu perhitungan dengan uangnya, meskipun kekayaannya USD500 juta atau Rp7,3 triliun.

Berdasarkan laporan, Jagger dan mantan istrinya banyak berdebat tentang keuangan. Bisa jadi karena dia harus menghidupi delapan anak.

4. Paul McCartney

Tidak mengherankan bahwa dengan semua royalti yang diterima Paul McCartney, dia bernilai USD1,2 miliar atau Rp17 triliun. Tapi musisi ini menolak untuk mengirim putrinya ke sekolah swasta.

5. Ed Sheeran

Ed Sheeran tidak tumbuh dengan kekayaan, namun kini usai dia sukses, penyanyi tersebut mencoba berhati-hati dengan uangnya. Pasalnya, Sheeran menjatahi dirinya uang saku sebesar USD1000 atau Rp14,7 juta dalam sebulan.

6. Zooey Deschanel

Zooey Deschanel dibayar USD125 ribu atau Rp1,8 miliar per episode untuk serial New Girl.

Kendati demikian, dia tidak percaya gaya bisa dibeli. Dia kerap memakai kembali barang-barang bekas dan menemukan penawaran untuk melengkapi pakaiannya.

7. Tobey Maguire

Bintang Spider-Man ini tak punya banyak pendapatan yang bisa digunakan ketika tumbuh dewasa. Saat ini, walau tidak kekurangan uang, dia suka bermain aman dengan tidak menghabiskan terlalu banyak uang.

Itulah sederet artis Hollywood terkenal pelit.

Editor : Eka Dian Syahputra

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut