JAKARTA, iNewsBekasi.id - Ada sejumlah drama Korea dengan konflik berat di 2023 yang bisa menjadi alternatif untuk Anda yang sedang bosan dengan serial romansa. Terlebih dengan deretan aktor ternama yang ditunjuk membintanginya, serial ini bakal semakin seru diikuti.
Tak hanya alur dan pemain, drama-drama konflik berat ini juga bisa memberikan pelajaran dan inspirasi dari karakter-karakter dan ceritanya yang tak biasa. Misalnya dalam The Glory, penonton disajikan gambaran kasus bullying yang sangat menakutkan di Korea Selatan.
Dilansir dari Okezone, berikut rekomendasi drama Korea dengan konflik berat di 2023 versi Okezone berikut ini.
Rekomendasi Drama Korea dengan Konflik Berat
1. D.P. Season 2
D.P. Season 2 melanjutkan cerita yang diperkenalkan pada musim pertama. Aksi Jung Hae In dan Koo Kyo Hwan sebagai tim Deserter Pursuit yang memburu tentara pembelot masih menjadi fokus utama. Berkat kehadiran Kim Sung Kyun dan Son Suk Gu, dinamika cerita semakin kuat.
Cerita ini berpusat pada Ahn Jun Ho (Jung Hae In) dan Han Ho Yeol (Koo Gyo Hwan) yang berusaha pulih dari peristiwa traumatis saat menangkap Cho Suk Bong (Cho Hyun Chul). Konflik semakin rumit ketika sebuah kasus tembakan massal terjadi di barak militer setelah seorang tentara menjadi korban bully. D.P. Season 2, yang terdiri dari enam episode, tetap dikendalikan oleh sutradara Han Jun Hee dan penulis Kim Bo Tong.
2. The Glory 2
Seri selanjutnya yang layak diperhatikan adalah "The Glory 2". Drama ini melanjutkan cerita dari musim pertama yang ditinggalkan dalam ketegangan. Mengisahkan perjuangan Moon Dong Eun (Song Hye Kyo), korban bullying di masa SMA, yang berusaha membalas dendam pada para pelaku termasuk Park Yeon Jin (Lim Ji Young), dengan bantuan Lee Do Hyun.
"The Glory 2" mendapat banyak pujian dan ulasan positif di tahun 2023. Terinspirasi dari kisah nyata, kisah Moon Dong Eun memiliki daya tarik yang kuat bagi publik. Bahkan, rating IMDB-nya mencapai 8.1, menunjukkan popularitasnya.
Editor : Eka Dian Syahputra