BEKASI, iNewsBekasi.id- ASC Monsters kembali menorehkan sederet prestasi di berbagai kategori, dalam ajang UCI Asian Cup Track Series, Malaysia, pada 3-5 Mei 2024 kemarin. ASC Monsters merupakan tim sepeda binaan Anggota DPR RI Ahmad Sahroni
Event UCI Asian Cup Track Series yang diselenggarakan di Velodrome Nasional, Nilai, Malaysia diikuti oleh atlet sepeda dari berbagai negara antara lain Indonesia, Australia, New Zealand, Hong Kong, Thailand, dan Malaysia.
“Alhamdulillah atlet kita Julian Abi Manyu menorehkan prestasi di empat kategori, yaitu: juara 2 di Scratch Race 7,5 km, juara 2 di Omnium Race, juara 4 di Elimination, dan juara 2 di Scratch Race 10 km,” ungkap Head Performances ASC Monsters, Aliza Gibran dalam keterangannya, Senin (6/5/2024).
Bagi ASC Monsters, lanut dia, ajang ini menjadi bagian dari persiapan para atletnya untuk menyambut World Championship mendatang.
Sports Director ASC Monsters Mohammad Handy menjelaskan, dalam World Championship nantinya akan ada banyak atlet berbakat dari berbagai negara yang turut hadir memperebutkan gelar juara.
“Keberhasilan Julian di event ini merupakan awal yang sangat bagus bagi kami. Karena kami memang sedang mempersiapkan diri untuk menghadapi World Championship mendatang. Jadi ini ajang yang sangat tepat untuk mengasah dan mempertajam atlet-atlet kami,” ujarnya.
Dia menuturkan, usai ajang ini tim ASC Monsters langsung berangkat ke Jepang untuk lanjut berkompetisi di UCI Asia Cup Track Series.
Editor : Wahab Firmansyah