JAKARTA, iNews.id - Siswa Indonesia kembali meraih citra positif di kancah Internasional. Di mana dua medali emas dan dua medali perunggu berhasil diraih dalam ajang Internasional Biology Olympiad (IBO) ke-33 di Yerevan, Armenia.
Dua medali emas tersebut masing-masing berhasil diraih Gregorius Tendi siswa kelas XII SMA Santo Yakobus, DKI Jakarta dan Michael Purnama siswa kelas XI SMAK St. Louis1, Surabaya.
Sementara, dua medali perunggu berhasil diraih dua orang siswa yaitu, Sherly Anastasia siswi kelas XI SMAK Petra 1 Surabaya) dan Jefferson Filbert Tjoenardi siswa kelas XII SMAK Petra 2, Surabaya.
Pelaksana tugas Kepala Pusat Prestasi Nasional (Plt. Kepala Puspresnas), Asep Sukmayadi mengatakan, ajang IBO tahun ini merupakan pertama kali diselenggarakan secara tatap muka, setelah sebelumnya dilaksanakan secara daring akibat pandemi Covid-19.
Editor : Eka Dian Syahputra
Artikel Terkait