- Biskuit
- Es krim
- Minuman ringan
- Makanan beku
- Keripik
- Sup instan
- Roti kemasan
Bahaya Ultra Processed Food Bagi Kesehatan
Bahaya yang ditimbulkan ultra processed food dapat dibilang cukup bahaya. Di mana makanan ultra proses mengandung zat gizi dianggap berisiko hingga terkait perubahan fisik serta kimia karena proses pengolahan tingkat tinggi.
Berikut adalah beberapa bahaya yang ditimbulkan akibat makan ultra processed food:
- Dapat meningkatkan risiko obesitas
- Konsumsi makanan yang tidak mengandung nutrisi yang diperlukan tubuh (minim serat, vitamin, mineral yang sehat)
- Meningkatkan risiko penyakit kardiovaskular dan diabetes tipe 2
- Mengandung ftalat dan BPA yang didapatkan dari penggunaan kemasannya, sehingga berisiko mengganggu endokrin di awal kehidupan anak
Kendati demikian, tak heran jika banyak orang termasuk anak-anak suka dengan makanan ultra proses. Di mana ultra processed food dirancang supaya menyebabkan kecanduan.
Demikian informasi mengenai apa itu ultra processed food, contoh makanan ultra proses hingga bahayanya bagi kesehatan. Semoga bermanfaat dan dapat menambah wawasan Anda.
Editor : Eka Dian Syahputra