Ternyata Ini Alasan JD.ID Tutup Permanen per 31 Maret 2023 di Indonesia

Noviana Zahra Firdausi/Eka Dian Syahputra
Ternyata Ini Alasan JD.ID Tutup Permanen per 31 Maret 2023 di Indonesia. Foto: Istimewa

JAKARTA, iNewsBekasi.id - JD.ID menutup layanannya di Indonesia, seperti dikutip melalui pengumuman resmi perusahaan di website JD.ID pada Senin (30/1/2023).

Head of Corporate Communications & Public Affairs JD.ID,Setya Yudha Indraswara mengatakan, JD.ID bakal menghentikan seluruh layanan pada 31 Maret 2023.

"Ini keputusan strategis dari JD.COM untuk fokus pada pembangunan jaringan rantai pasok lintas-negara, dengan logistik dan pergudangan sebagai inti bisnisnya,” ujarnya dalam keterangan resmi, Senin (30/1/2023).

Dilansir dari Okezone, nantinya JD.ID akan memberi waktu terhadap seluruh mitra pengguna dan penjual untuk menyelesaikan transaksinya sampai akhir Maret 2023.

Editor : Eka Dian Syahputra

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network