Mayat Pria Ditemukan di kali Bekasi, Polisi Sebut Tidak Ada Tanda-tanda Kekerasan

Jonathan Nalom, MNC Media
Mayat Pria Ditemukan di kali Bekasi, Polisi Sebut Tidak Ada Tanda-tanda Kekerasan Mayat di Kali Bekasi (Foto: BPBD Bekasi)

BEKASI, iNews.id - Sesosok mayat pria ditemukan di bantaran Kali Bekasi, Margamulya, Bekasi Utara, Kota Bekasi pada Selasa (28/12/2021) pagi. Mayat itu awalnya ditemukan warga saat ingin membuang sampah.

Kapolsek Bekasi Utara, Kompol Gungun Gunadi membenarkan penemuan mayat tersebut. Dari hasil identifikasi awal, dia mengatakan bahwa mayat tersebut ditaksir berusia paruh baya.

“Benar tadi ditemukan di situ, di lokasi dekat SMP 55 Kota Bekasi, bantaran kali sungai Bekasi lah. Wilayahnya kelurahan Margamulya. Usia kelahiran korban sekira tahun 1960an, berarti sekitar 50 tahun,” kata Gungun ketika dikonfirmasi, Selasa (28/12/2021). 

Adapun berdasarkan identifikasi awal, tambah Gungun, tidak ada tanda-tanda kekerasan terhadap jenazah tersebut. Hanya, ada ditemukan luka pada bagian kepala jenazah pria tersebut.

Editor : Eka Dian Syahputra

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update