iNewsBekasi.id - Rumah Abah Jajang mengalami rusak parah setelah viral dan diserbu para pengunjung yang penasaran. Pekarangan rumah yang sebelumnya hijau ditumbuhi rumput subur, kini berubah menjadi tanah merah.
Kondisi terkini rumah Abah Jajang dibagikan sejumlah pengguna media sosial TikTok, salah satunya adalah akun @kiyooo.04. Dari video yang dibagikan, tampak jelas rumah Abah Jajang tak lagi sehijau sebelum viral.
Video tersebut memperlihatkan hamparan rumput hijau tak ada lagi di pekarangan rumah Abah Jajang. Ya, walau pemandangan Curug Citambur tak kehilangan indahnya.
Abah Jajang terlihat berbincang-bincang dengan seorang pria dalam video tersebut, seraya tangannya menunjuk ke arah pekarangan seperti menjelaskan bahwa rumput hijau itu sudah lenyap sekarang.
Pekarangan rumah Abah Jajang dengan view Curug Citambur rusak parah usai viral. (Foto: celebrities.id/TikTok)
"Kondisi kawasan Abah Jajang setelah viral malah jadi gini tempatnya," tulis akun TikTok @kiyooo.04, dikutip MNC Portal, Jumat (28/4/2023).
Editor : Aditya Nur Kahfi
Artikel Terkait