BEKASI, iNewsBekasi.id – Sebuah mobil Toyota Avanza yang dikemudikan pria berinisial HA (38) viral setelah nekat melawan arus di kawasan Lampu Merah Caman, Jalan Raya KH Noer Ali Kalimalang, Bekasi, Senin (3/1/2025) malam.
Kejadian bermula saat HA mencoba memotong jalur dari arah Jatibening menuju Kota Bintang. Aksi tersebut memicu kemacetan hingga ditegur warga sekitar.
Bukannya berhenti, pengemudi justru menabrak motor yang dikendarai EJ dan melarikan diri. Akibatnya, motor korban tersangkut di bawah kolong mobil dan terseret hingga mengeluarkan percikan api.
Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta
Artikel Terkait
