get app
inews
Aa Read Next : RIP Legend! Kabar Duka Bagi Penggemar Anime dan Manga, Pendiri Samehadaku Meninggal Dunia

Deretan Komikus Manga Terkaya di Dunia, Ada Hajime Isayama hingga Eiichiro Oda

Minggu, 08 Januari 2023 | 09:59 WIB
header img
Komikus Manga Terkaya di Dunia, Aaa Hajime Isayama hingga Eiichiro Oda. Foto: Ist

7. Hirohiko Araki

Hirohiko Araki merupakan penulis dari manga JoJo's Bizarre Adventure. Denagn penjualan mencapai 100 juta volume, total kekayaan Hirohiko Araki pun diperkirakan mencapai USD6-13 juta atau sekitar Rp93,5-203 miliar.

6. Masashi Kishimoto

Bagi pecinta manga, Anda tentu sudah sangat familiar dengan manga Naruto. Manga ternama ini merupakan karya dari Masashi Kishimoto. Berkat melejitnya popularitas Naruto yang meluas hingga ke luar Jepang, Masashi Kishimoto pun turut menjadi salah satu komikus manga terkaya di dunia. Hingga saat ini, Naruto termasuk Boruto menjadi salah satu manga terlaris dengan penjualan mencapai 250 juta volume. Kesuksesan Naruto ini pun berhasil membuat sang mangaka memiliki kekayaan yang ditaksir mencapai USD20-25 juta atau sekitar Rp312-390 miliar.

5. Yoshihiro Togashi

Yoshihiro Togashi merupakan mangaka yang menciptakan Hunter X Hunter. Serial manga fenomenal ini berhasil terjual hingga 80 juta volume. Kesuksesan Hunter X Hunter pun berhasil membuat Yoshihiro Togashi memiliki kekayaan mencapai USD25 juta atau sekitar Rp390 miliar.

4. Hajime Isayama

Hajime Isayama adalah penulis manga Attack on Titan. Manga ini sangat populer di Jepang dan berhasil terjual hingga lebih dari 100 juta volume. Hingga saat ini, kekayaan bersih Hajime Isayama diperkirakan mencapai USD45-50 juta atau sekitar Rp702-779 miliar.

Editor : Eka Dian Syahputra

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut