Dengan hasil 1-1 itu, maka kemenangan diperlukan Timnas Indonesia saat melakoni leg kedua semifinal Piala AFF 2020.
Karena Piala AFF 2020 tak menganut sistem gol tandang dalam pertandingan dua leg, maka minimal skor 1-0 harus diraih TImnas Indonesia jika mau lolos ke babak final.
Jadi, karena itulah Timnas Indonesia harus berbenah diri agar bisa bermain jauh lebih baik laga leg kedua nanti.
Andai Timnas Indonesia bisa bermain setidaknya seperti di babak pertama melawan Singapura di leg pertama kemarin, maka ada harapan bagi Evan Dimas dan kawan-kawan untuk melaju terus ke final.
Tentunya pertandingan Timnas Indonesia vs Singapura akan kembali ditayangkan di RCTI dan iNewsTV. Laga tersebut bisa disaksikan pada Sabtu 25 Desember 2021 pukul 19.30 WIB.
Jadwal siaran langsung secara Live Leg II Semifinal Piala AFF 2020 hari ini Sabtu (25/12/2021): Timnas Indonesia vs Singapura.
Editor : Iman Ridhwan Syah