get app
inews
Aa Read Next : Momen Ganjar, Siti Atikoh, dan Alam Pose Metal 3 Jari usai Nyoblos

PDIP Resmi Tunjuk Ganjar Pranowo sebagai Capres 2024, Megawati Pimpin Langsung Pengumuman

Jum'at, 21 April 2023 | 15:33 WIB
header img
PDIP Resmi Tunjuk Ganjar Pranowo sebagai Capres 2024, Megawati Pimpin Langsung Pengumuman. (Foto: Okezone)

BOGOR, iNewsBekasi.id - Dalam sebuah pengumuman langsung yang dilakukan oleh Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri, di Istana Batu Tulis, Kota Bogor pada hari Jumat, 21 April 2023, disampaikan bahwa PDIP telah secara resmi memilih Ganjar Pranowo sebagai calon presiden (capres) pada tahun 2024.

Langkah ini diambil sebagai bagian dari upaya PDIP dalam mendukung kandidat terbaik untuk memimpin negara ke depan.

"Maka pada jam 13.45, dengan mengucapkan Bismillah menetapkan Ganjar Pranowo sebagai kader dan petugas Partai untuk ditingkatkan penugasannya sebagai calon Presiden dari PDI Perjuangan," kata Megawati.

Pada saat pengumuman tersebut, tampak hadir Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Ganjar Pranowo. Bahkan, Jokowi secara khusus berangkat dari Solo ke Jakarta dan Bogor untuk menghadiri acara tersebut.

Sebelumnya, nama Ganjar Pranowo telah banyak disebut-sebut sebagai calon presiden dari PDIP. Hal ini tidak mengherankan mengingat Ganjar selalu masuk dalam posisi teratas dalam daftar elektabilitas calon presiden tahun 2024.

Sekretaris Jenderal PDIP, Hasto Kristiyanto menegaskan bahwa pengumuman calon presiden 2024 dari PDIP dilakukan oleh Megawati pada waktu yang tepat dan sesuai dengan rencana.

Editor : Fatiha Eros Perdana

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut