COPENHAGEN, iNewsBekasi.id - Inilah jadwal wakil Indonesia di BWF World Championships 2023 hari ini, Rabu (23/8/2023). Terdapat 10 wakil Indonesia yang akan bertempur di babak 32 besar pada Royal Arena, Copenhagen, Denmark, yang akan berlangsung mulai pukul 14.00 WIB.
Perjuangan wakil Indonesia pada babak 32 besar BWF World Championships 2023 akan dimulai ganda putri Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto. Keduanya pun harus menghadapi ujian berat lantaran melawan unggulan pertama asal China, Chen Qing Chen/Jia Yifan.
Duel Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto vs Chen Qing Chen/Jia Yi Fan akan digelar di lapangan 1 pada laga ke-1. Masih di lapangan yang sama, ganda putra Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin akan menantang Ben Lane/Sean Vendy (Inggris) di laga ke-8.
Tak kalah seru, ganda putra nomor satu dunia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, juga akan beraksi di lapangan 1. Pasangan berjuluk FajRi itu bakal menantang Lee Jhe-Huei/Yang Po-Hsuan (Taiwan) pada laga ke-13.
Menurut statistik BWF, Fajar/Rian dan Jhe-Huei/Po-Hsuan telah saling berhadapan sebanyak empat kali. Hasilnya, Fajar/Rian selalu menumbangkan perlawanan dari musuhnya asal Taiwan tersebut.
Dilansir dari Okezone, berikut Jadwal Wakil Indonesia di BWF World Championships 2023 Hari Ini, Rabu (23/8/2023) mulai pukul 14.00 WIB
Lapangan 1
Laga ke-1 - Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto vs Chen Qing Chen/Jia Yi Fan (China/1)
Laga ke-8 - Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin vs Ben Lane/Sean Vendy (Inggris)
Laga ke-13 - Fajar Alfian/Muh Rian Ardianto vs Lee Jhe-Huei/Yang Po-Hsuan (Taiwan)
Lapangan 2
Laga ke-9 - Gregoria Mariska vs Yeo Jia Min (Singapura)
Laga ke-14 - Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana vs Bjarne Geiss/Jan Colin Voelker (Jerman)
Lapangan 3
Laga ke-2 - Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati vs Jones Ralfy Jansen/Linda Efler (Jerman)
Laga ke-3 - Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari vs Kyohei Yamashita/Naru Shinoya (Jepang)
Laga ke-11 - Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva vs Debora Jille/Cheryl Sinen (Belanda)
Laga ke-12 - Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan vs Giovanni Greco/David Salutt (Italia)
Lapangan 4
Laga ke-4 - Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi vs Margot Lambert/Ane Tran (Prancis)
Editor : Eka Dian Syahputra