get app
inews
Aa Text
Read Next : Golkar Gelar Doa Bersama untuk Kemenangan Dani-Romli di Pilkada Kabupaten Bekasi 2024

Kecelakaan Hari Ini Kendaraai Motor Kecepatan Tinggi Tabrak Pagar Rumah Kontrakan, 1 Pelajar Tewas

Senin, 25 September 2023 | 19:47 WIB
header img
Kecelakaan hari ini seorang pelajar meninggal dan seorang lainnya mengalami patah tulang di Kabupaten Bekasi setelah menabrak tembok pagar rumah kontrakan. Foto: IST

BEKASI, iNewsBekasi.id - Kecelakaan hari ini seorang pelajar meninggal dan seorang lainnya mengalami patah tulang di Kabupaten Bekasi setelah menabrak tembok pagar rumah kontrakan. Kecelakaan tersebut diduga terjadi ketika keduanya mencoba mengendarai sepeda motor dengan kecepatan tinggi.

 "Saya berada di dalam kontrakan, tiba-tiba terdengar suara seperti tabrakan di depan kontrakan saya, suaranya cukup keras," kata Wina (40), salah seorang penghuni kontrakan saat diwawancara pada hari Senin, 25 September 2023.

Peristiwa Kecelakaan maut ini terjadi sekitar pukul 01.10 WIB, dini hari Senin, 25 September 2023, di Jalan Cendrawasih, Kampung Cikarang, Desa Jayamulya, Kecamatan Serang Baru, Kabupaten Bekasi. Menurut Wina, dua pelajar tersebut terjatuh dan kehilangan kesadaran saat kejadian.

"Ketika saya keluar, saya melihat kedua orang itu terjatuh dan tak berdaya, bahkan ada yang mengeluarkan darah. Karena takut, saya langsung membangunkan suami saya," ujar Wina menambahkan.

Kapolsek Serang Baru, AKP Josman Harianja, mengonfirmasi kejadian kecelakaan lalu lintas ini. Dia menyatakan bahwa sebelumnya, beredar informasi di media sosial bahwa korban tewas dalam sebuah tawuran. Namun, setelah menerima laporan, pihak berwenang segera melakukan penyelidikan di lokasi kejadian.

Josman Harianja juga mengungkapkan, berdasarkan kesaksian beberapa saksi, korban awalnya mengendarai sepeda motor dari arah Selatan ke Utara dengan kecepatan tinggi, yang menyebabkan mereka kehilangan kendali.

"Ia (korban) kemudian menabrak pagar pembatas rumah kontrakan, yang mengakibatkan kedua korban mengalami luka akibat benturan," ujarnya.

Akibat kejadian tersebut, remaja berinisial H tewas di tempat kejadian karena luka di kepala. Sementara itu, YS (19) mengalami patah tulang pada tangan kiri dan kaki kiri.

"Korban YS dibawa ke rumah sakit di Cibarusah untuk perawatan medis lebih lanjut, sementara H dibawa ke rumah duka," tambah Josman Harianja.

Kasus ini saat ini sedang dalam penanganan Polsek Serang Baru.

Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut