get app
inews
Aa Text
Read Next : Penampakan Bus Trans Wibawamukti Rute Jatimulya-Cikarang via Tambun dan Cibitung

10 Cafe Hidden Gem di Bekasi Cocok untuk Hangout Akhir Pekan Bareng Bestie

Selasa, 03 September 2024 | 14:39 WIB
header img
Greyhound Cafe, cafe menawarkan suasana elegan dengan pemandangan danau yang menambah keistimewaan. Foto: Ist

BEKASI, iNewsBekasi.id - Tidak sulit menemukan tempat hangout yang asyik dan cozy di Bekasi. Banyak tempat yang cocok untuk bersantai setelah bekerja atau beraktivitas.

Berikut adalah 10 cafe tersembunyi di Bekasi yang cocok untuk hangout:

1.KUBIKU Pekayon

Ingin akhir pekanmu terasa lebih berwarna? Kunjungi KUBIKU yang menawarkan suasana tropical beach dengan sentuhan warna ceria. Dengan dominasi area duduk outdoor, KUBIKU adalah tempat yang ideal untuk nongkrong dari sore hingga malam.

Tempat ini menyediakan banyak spot foto menarik untuk wefie bersama teman. Suasana malam menjadi lebih meriah dengan adanya live music yang menemani obrolan kalian.

Menu makanan dan minuman di KUBIKU cukup variatif. Untuk camilan, coba Dimsum Mentai atau BBQ Skewer. Jika suka minuman manis, Cookies & Cream adalah andalan KUBIKU, selain Tropicalime segar dan Affogato yang pahit namun nikmat.

Lokasi: Jl. Manggis No. 9, Bekasi Selatan

2.Greyhound Cafe

Nama Greyhound Cafe mungkin sudah familiar di kalangan anak nongkrong Jakarta. Tidak perlu jauh-jauh ke Jakarta, cukup kunjungi La Spezia untuk menikmati suasana Greyhound Cafe.

Cafe ini menawarkan suasana elegan dengan pemandangan danau yang menambah keistimewaan.

Jika kamu datang bersama teman, pilihlah area semi outdoor dengan tempat duduk cozy bergaya modern tropis. Datanglah sore menjelang matahari terbenam untuk pengalaman yang lebih menyenangkan!

Greyhound Cafe menyajikan menu Thai dan Barat dengan kualitas rasa terbaik. Beberapa menu yang direkomendasikan adalah Tom Yum Jumbo Noodle Prawn, Crab Meat Fried Rice, Muay Thai Grilled Chicken, Thai Tea Granita, dan Coconut Sorbet.

Lokasi: BCBD Summarecon Bekasi, La Spezia, Jl. Boulevard Ahmad Yani, Bekasi Utara

3.Tanatap Coffee Bekasi

Tanatap dikenal dengan arsitektur unik, salah satunya Tanatap Coffee Bekasi dengan atap kanopi merah yang melindungi tangga melengkung sebagai tempat duduk. Bagian indoor juga dilengkapi dengan glass block sehingga cahaya alami membuat ruangan lebih terang, ditambah instalasi seni yang mempercantik setiap sudut cafe.

Di sini kamu bisa mencoba beberapa menu andalan. Untuk pecinta kopi casual, Vanilka menawarkan kopi light dengan butterschotch dan susu atau Tanatap Signature White yang mirip. Untuk makanan, coba Waffle & Ice Cream atau Pisang Goreng. Jika lapar, Garlic Butter Chicken bisa menjadi pilihan yang mengenyangkan.

Lokasi: Kemang Pratama I CB 01, Bojong Rawalumbu, Rawalumbu

Editor : Sazili MustofaEditor Jakarta

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut