JAKARTA, iNewsBekasi.id - Sumber kekayaan Anthony Ginting ramai dicari khalayak setelah pebulutangkis satu ini resmi diangkat sebagai PNS.
Ginting bersama beberapa rekan lainnya seperti hendra Setiawan dan Fajar Alfian resmi diangkat jadi Pegawai Negeri Sipil (PNS). Hal itu pun diketahui lewat unggahan Instagram Fajar Alfian pada Rabu (9/11/2022).
Pria bernama Anthony Sinisuka Ginting ini adalah pebulutangkis tunggal putra dari klub SGS PLN Bandung. Diangkatnya Ginting menjadi PNS tentu semakin menambah pundi-pundi kekayaannya yang sebelumnya dikabarkan capai Rp6 miliar.
Lalu, dari mana saja sumber kekayaan Anthony Ginting? Berikut beberapa daftar sumber kekayaannya yang iNewsBekasi.id himpun dari IDXChannel.
Sumber Kekayaan Anthony Ginting
1. Atlet Bulu Tangkis
Salah satu sumber kekayaan Anthony Ginting tentu berasal dari profesinya sebagai atlet bulu tangkis. Ia merupakan pebulutangkis Indonesia yang memiliki banyak prestasi hingga di kancah internasional. Di peringkat dunia, Ginting menempati posisi ke-5.
Ginting telah menjuarai berbagai ajang mulai dari Specs Junior International Challenge 2013, Korea Open 2-17, Indonesia Masters 2018, China Open 2018, Indonesia Masters 2020, hingga Singapore Open 2022. Dari kejuaran ini, kabarnya Anthony berhasil mengumpulkan kekayaan dari hadiah yang diterimanya mencapai USD434.345 atau sekitar Rp6,2 miliar.
2. Hadiah Sponsor
Selain hadiah kejuaraan, Ginting juga kerap mendapat hadiah dari sponsor. Pebulutangkis asal Cimahi, Jawa Barat ini pernah mendapatkan hadiah dari Pemerintah Indonesia saat menjuarai ajang internasional. Ia pernah mendapatkan bonus sebesar Rp1,5 miliar dari pemerintah ketika mendapatkan medali perunggu. Ia juga mendapatkan hadiah dari Juragan99, Gilang Widya Pramana sebesar Rp100 juta atas medali perunggu yang diraihnya.
Editor : Eka Dian Syahputra