get app
inews
Aa Read Next : 5 Negara Menolak Israel Berlaga, Di Dunia Olarahraga Mereka Tak Dianggap Bersahabat

Wow! Arkeolog Temukan Mumi Berusia 4.300 Tahun yang Seluruh Tubuhnya Dibungkus Emas di Saqqara

Kamis, 02 Februari 2023 | 21:53 WIB
header img
Arkeolog Temukan Mumi Berusia 4.300 Tahun yang Seluruh Tubuhnya Dibungkus Emas di Saqqara. Foto: Daily Mail

KAIRO, iNewsBekasi.id - Belum lama ini para arkeolog menemukan mumi berusia 4.300 tahun yang seluruh tubuhnya dibungkus emas. Di mana mumi pria bernama Hekashepes ditemukan dekat Piramida Bertingkat (Step Pyramid di Saqqara, tepatnya dalam sarkofagus batu kapur di dasar lubang sedalam 50 kaki.

Penemuan itu pun adalah bagian dari sekelompok makam dinasti kelima serta keenam yang ditemukan 19 mil selatan Kairo. Mumi emas yang ditemukan tersebut dapat menjadi yang tertua.

Selain itu, tim arkeolog menemukan harta karun berupa patung indah seukuran manusia yang diukir mirip pelayan, pria, wanita dan keluarga.

“Sayangnya, tidak ditemukan prasasti yang mungkin mengidentifikasi pemilik patung-patung ini,” kata Zahi Hawas, ketua tim arkeolog, seperti dilansir dari SINDOnews, Kamis (2/2/2023).

Sekadar informasi, situs Saqqara adalah bagian dari pekuburan yang luas di ibu kota kuno Mesir Memphis yang mencakup Piramida Giza yang terkenal dan piramida yang lebih kecil di Abu Sir, Dahshur dan Abu Ruwaysh. Reruntuhan Memphis ditetapkan menjadi situs Warisan Dunia UNESCO di tahun 1970-an.

Dua poros ditemukan di situs tersebut, satu dengan sisa-sisa Hekashepes dan yang lainnya sedalam 30 kaki, mengarah ke tiga makam lain dan banyak patung. Makam tersebut dihiasi dengan pemandangan kehidupan sehari-hari.

Editor : Eka Dian Syahputra

Follow Berita iNews Bekasi di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut