get app
inews
Aa Read Next : 6 Aktor yang Kariernya Hampir Hancur usai Bintangi Film Superhero, Ada Pemeran Hulk

8 Aktor yang Dihidupkan Kembali Lewat Teknologi CGI, Ada Paul Walker hingga Brandon Lee

Jum'at, 23 Juni 2023 | 07:00 WIB
header img
Paul Walker. Foto: Ist

4. Marlon Brando

Diketahui, Marlon Brando sempat berperan sebagai Jor-El dalam film Superman (1978). Ia berperan sebagai ayah kandung dari Superman. Kemudian pada Superman Returns (2006) ia terlihat kembali memerankan Jor-El.

Namun tak banyak yang tahu, bahwa Marlon Brando sesungguhnya sudah meninggal pada Juli 2004. Penampilannya pada 2006 itu sengaja dibuat tim produksi Superman Returns menggunakan CGI. Ia menggunakan footage Brando di Superman versi 1978 yang tak terpakai dan mengombinasikannya.

5. HaroldRamis

Film Ghostbusters (1989) memang dibintangi oleh tiga aktor, yakni Bill Murray, Dan Aykord, dan Ernie Hudson, yang juga kembali membintangi Ghostbusters: Afterlife (2021). Sayangnya, Harold Ramis yang berperan pemeran Egon Spengler telah meninggal pada tahun 2014.

Akhirnya, tim produksi memilih untuk memunculkan karakter Egon Spengler dalam bentuk hantu yang tak memiliki dialog. Karakter Egon Spengler dimunculkan dengan bantuan CGI yang didasarkan pada video dan fotonya di film Ghostbusters lama.

6. Peter Cushing

Peter Cushing merukan pemeran karakter Grand Moff Tarkin dalam film Star Wars. Namun, ia sebenarnya hanya muncul di Star Wars: Episode IV – A New Hope (1977). Para penggemar sempat dikejutkan dengan kemunculannya kembali di film Rogue One (2016), yang merupakan spin-off Star Wars.

Padahal diketahui, Peter Cushing meninggal dunia pada Agustus tahun 1994. Demi menampilkan kembali karakter Peter Cushing, Lucasfilm menerapkan CGI wajah Cushing kepada aktor lain bernama Guy Henry. Henry melakukan penampilan fisik dan suara untuk Grand Moff Tarkin saat proses syuting.

Editor : Eka Dian Syahputra

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut