get app
inews
Aa Text
Read Next : Gus Miftah dan Raffi Ahmad Belum Juga Lapor Kekayaan ke KPK 

Belasan Mobil Hasil Rampasan Terpidana Korupsi Dilelang, Ada Camry hingga Alphard Rp60 Juta

Kamis, 06 Juli 2023 | 16:12 WIB
header img
KPK Lelang Belasan Mobil Hasil Rampasan Terpidana Korupsi. Foto: Arie/MNC Media

JAKARTA, iNewsBekasi.id - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melelang belasan mobil hasil barang rampasan dari perkara tindak pidana korupsi dengan terpidana Panitera Pengganti Pengadilan Negeri Jakarta Utara (PN Jakut) Rohadi.

"KPK bersama dan melalui Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Jakarta III, akan melaksanakan lelang barang rampasan dimuka umum yang sebelumnya milik dari terpidana Rohadi," ujar Kabag Pemberitaan KPK, Ali Fikri melalui pesan singkatnya, seperti dilansir dari IDX Channel, Kamis (6/7/2023).

Mobil-mobil tersebut dilelang KPK berdasarkan putusan Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) pada Pengadilan Negeri Jakarta Pusat dengan terdakwa Rohadi yang telah berkekuatan hukum tetap alias inkrah. Adapun, belasan mobil tersebut yakni sebagai berikut:

1. Satu unit kendaraan merek Toyota Alphard Nomor Polisi : B  69 YTI  warna Hitam, No. Rangka : MNH100060519, No. Mesin : 1MZ1744713 beserta satu buah ban serep dilengkapi STNK idan BPKB asli dengan harga limit Rp60.835.000 dan uang jaminan 20.000.000;

2. Satu unit kendaraan merek Toyota Alphard Nomor Polisi : B  2 NMI warna Luxury Putih Metalik, No. Rangka : JTNGF3DH9G8004179, No. Mesin : 2ARH698857 . beserta satu buah Ban Ban serep dengan TNKB terpasang B 1900 BP dilengkapi  STNK asli dan BPKB tidak ada dengan harga limit Rp521.264.000 dan uang jaminan 150.000.000;


3. Satu unit mobil merk Mitsubishi Pajero Sport 2.5 E- Exceed 4x2 AT warna hitam, dengan No. Polisi : B2RPC No. Mesin : 4D56UCFW7685 No. Rangka : MMBGRKG4OEF041553 beserta satu buah ban serep dilengkapi  STNK dan  BPKB Asli dengan harga limit Rp183.727.000 dan uang jaminan Rp50.000.000;

4. Satu unit mobil Toyota Agya 1.0 G A/T no rangka MHKA4DB3JFJ045942 dan no Mesin : 1KR A228368 NO Pol : E 1157 RA beserta satu buah ban serep dan satu set dongkrak dilengkapi STNK dan BPKB asli dengan harga limit Rp60.282.000 dan uang jaminan Rp20.000.000;

5. Satu unit Kendaraan merek Toyota Camry Type 2.4 G AT tahun 2006 Warna hitam metalik Nomor Polisi : B 68 RHD, No Rangka : MR053BK3065502363, No Mesin : 2AZ-3224810 beserta 1 (satu) buah ban serep dan kunci roda dilengkapi STNK asli dan BPKB tidak ada dengan harga limit Rp7.549.000 dan uang jaminan Rp2.500.000;

Editor : Eka Dian Syahputra

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut