get app
inews
Aa Text
Read Next : STY Ditargetkan Bawa Garuda Juara di Piala AFF 2024

Ini Sederet Pemain Keturunan yang Tolak Tawaran Shin Tae-yong Bela Timnas Indonesia, Ada Kevin Diks

Sabtu, 12 Maret 2022 | 14:59 WIB
header img
4 pemain keturunan yang tolak tawaran Shin Tae-yong bela Timnas Indonesia (Foto: Instagram/@tijjanir)

3. Mees Hilgers

Selanjutnya ada Mees Hilgers, bek tengah berusia 20 tahun. Pemain yang kini membela FC Twente di kasta tertinggi Liga Belanda sebenarnya bersedia untuk membela Timnas Indonesia.

Hanya saja, orang tuanya tidak memberi izin kepadanya untuk memperkuat Skuad Gaurda. Namun, melalui Exco PSSI masih terus berupaya, meyakinkan Hilgers untuk kembali ke Tanah Air. Hasani Abdulgani yang direncanakan berangkat ke Belanda pada 17 Maret mendatang, memang punya niatan mengajak Hilgers ke Timnas Indonesia lagi.

“Ya, kita mau samperin pemain keturunan Indonesia di sana. Kita bawa adat timur lah, orang yang kita ketemuin ini juga kan orang Indonesia juga,” ucap Hasan.

2. Tijjani Reijnders

Sejak diajak bergabung dengan Timnas Indonesia, gelandang AZ Alkmaar berusia 23 tahun itu memang sudah tidak tertarik membela Timnas Indonesia. Tidak ada alasan utama ia menolak tawaran tersebut. Namun, Tijjani Reijnders memang tidak punya niatan membela Timnas Indonesia.

“Baru dikabarkan dari kolega di Eropa, dimana Tijjani Reijnders belum berminat bergabung Timnas, Semoga next time dia berminat” kata Hasani Abdulgani, Exco PSSI melalui Instagram pribadinya.

Editor : Eka Dian Syahputra

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut