get app
inews
Aa Read Next : Viral Penyandang Disabilitas Semangat Bekerja di Minimarket, Banjir Pujian Warganet

Daftar Tokoh Disabilitas yang Menginspirasi Dunia, Nomor 6 Karya Seninya Dibeli Museum Louvre Paris

Minggu, 07 Agustus 2022 | 07:00 WIB
header img
Stephen Hawking. (Foto: Reuters)

JAKARTA, iNewsBekasi.id - Sejumlah tokoh disabilitas di dunia berikut menginspirasi banyak orang. Di mana mereka membuktikan keterbatasan yang terdapat pada diri bukanlah menjadi alasan untuk berhenti berkarya.

Di balik keterbatasan itu, ada potensi yang membuat mereka unggul dari orang lain. Berikut tujuh tokoh disabilitas yang menginspirasi dunia.

Tokoh Disabilitas yang Menginspirasi 

1. Thomas Alva Edison

Thomas Alva Edison dikenal karena penemuannya yang fenomenal, yaitu lampu pijar, yang pengembangannya dirintis sejak 1878. Di samping itu, Edison juga tercatat telah memiliki 1.000 hak paten. Hasil temuan tersebut menjadi sumbangsihnya yang mengubah dunia dan telah dinikmati masyarakat di berbagai penjuru.

Namun, di balik kesuksesannya itu, Edison memiliki cerita pahit. Pada tahun 1861 ia kehilangan pendengarannya akibat kecelakaan. Kekurangan yang dimilikinya saat itu tak membuat Edison patah semangat, sehingga tetap mampu memberikan karya terbaiknya.

2. Stephen Hawking

Seorang tokoh astrofisikawan dan fisikawan teoretis terkemuka di dunia, Stephen Hawking, mengalami keterbatasan fisik sejak umur 21 tahun. Ia mengidap Amyotrophic Lateral Sclerosis (ALS) atau penyakit neuron motorik sehingga membatasi ruang geraknya.

Meskipun puluhan tahun hidupnya dijalani dengan keterbatasan, Hawking tidak patah semangat menjadi peneliti dan profesor yang berjasa besar untuk dunia. Bahkan, kisahnya pernah diangkat ke layar bioskop dalam film “The Theory of Everything”.

Editor : Eka Dian Syahputra

Follow Berita iNews Bekasi di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut