get app
inews
Aa Text
Read Next : Artis Lawas Banting Setir Tak Pernah Muncul Lagi, Ada Pilih Hijrah hingga Jualan Martabak 

Sepanggung dengan Metallica, Hati Kecil Irfan Sembiring Malah Berketetapan untuk Hijrah

Sabtu, 03 Februari 2024 | 14:15 WIB
header img
Grup Metallica menjadi legenda musik metal. Namun siapa mengira Irfan Sembiring saat bersama grupnya Rotor sepanggung dengan Metalica pada 1993 untuk konser di Stadion Lebak Bulus, Jakarta Selatan. Foto: Okezone/Dok

Pada saat itu, Rotor, yang dipimpin oleh Irfan bersama rekannya, dipercaya sebagai band pembuka untuk Metallica.

"Ketika saya melihat di belakang panggung, saya merasa bahwa ini tidak baik. Ada sesuatu yang baik yang Allah tanamkan dalam hati saya. Saya berpikir, jika saya terus berkarier dalam musik dan menjadi superstar seperti mereka, saya akan bertindak seperti mereka. Jika Anda mengikuti seseorang, Anda akan menjadi seperti dia," kata Irfan dalam wawancara di kanal YouTube Kana Musik yang diunggah pada 16 Agustus 2020.

Menurut Irfan, pada saat itu dia mendapat hidayah setelah melihat perilaku anggota Metallica bersama kru mereka yang dianggapnya tidak pantas untuk diceritakan karena sifat aib mereka.

Meskipun Irfan telah mempelajari agama Islam, dia tidak ingin disebut berhijrah. Dia lebih suka disebut sedang belajar untuk berhijrah. "Ada artis baru dua hari pakai jilbab dibilang hijrah. Belum hijrah. Sebelum hijrah itu kita tobat dulu," ujarnya.

Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut